10 Hotel Dengan Jacuzzi Pribadi di Jakarta

blog post image

Berendam di jacuzzi, selain bisa hilangkan stres juga dapat mengurangi pegal-pegal dan melancarkan peredaran darah. Hotel dengan jacuzzi pribadi di Jakarta ini  bisa kamu kunjungi untuk beristirahat dan bersantai sambil coba-coba berendam di jacuzzi.  Berendam di jacuzzi banyak manfaatnya untuk kesehatan. Mulai dari stres, pegal-pegal, peredaran darah, kualitas tidur, nyeri tulang dan sendi, jantung dan tekanan darah, sampai rasa cemas, dapat diatasi dengan berendam di jacuzzi. Beberapa hotel dengan fasilitas jacuzzi pribadi yang ada di Jakarta ini bisa kamu pilih untuk merasakan kesegaran berendam dalam jacuzzi pribadi.    

1. The Sultan Hotel Jakarta
The Sultan Hotel Jakarta adalah salah satu hotel dengan jacuzzi pribadi di Jakarta yang juga dikenal dengan hotel yang ramah anak-anak. Ajak keluarga ke sini untuk staycation, sementara kamu bisa berendam santai di jacuzzi bersama pasangan dengan view keren. Banyak juga pasangan pengantin baru yang menikmati bulan madunya di tempat ini. Sambil berendam, kamu bisa menikmati keindahan sunset di Kota Jakarta!The Sultan Hotel and Residence Jakarta (sumber booking.com) The Sultan Hotel and Residence Jakarta (sumber booking.com)

2. Hariston Hotel Suites
Hotel di kawasan Ancol  Jakarta Utara  ini juga dilengkapi dengan fasilitas jacuzzi pribadi yang bisa kamu nikmati bersama pasangan. Hariston Hotel Suites memberikan berbagai fasilitas yang nyaman dan juga mewah serta dekat dengan berbagai wahana Wisata Ancol. Selain itu, menu-menu di restoran yang ada di hotel ini juga patut kamu coba guys! 

Baca Juga : PENGINAPAN UNIK DI INDONESIA, PASTINYA BIKIN BETAH

Hariston Hotel and Suites (sumber agoda.com)Hariston Hotel and Suites (sumber agoda.com)

3. Hotel Indonesia Kempinski
Hotel yang berada di jantung Ibukota ini merupakan salah satu hotel mewah yang dilengkapi dengan jacuzzi pribadi. Hotel Indonesia Kempinski juga dilengkapi dengan berbagai fasilitas mewah lain seperti sauna, spa, pusat kebugaran, dan lainnya.  Hotel dengan jacuzzi pribadi di Jakarta Pusat ini berlokasi di Jalan MH Thamrin No. 1. Sky Pool Bar & Cafe (sumber kempinski.com)Sky Pool Bar & Cafe (sumber kempinski.com)
4. The Mayflower, Jakarta - Marriott Executive Apartments
Hotel di kawasan segitiga emas Ibukota ini juga merupakan salah satu hotel dengan jacuzzi pribadi di Jakarta yang bisa menjadi pilihan untuk beristirahat. Kamu bisa rasakan pengalaman berendam di jacuzzi dengan view kota Jakarta dari ketinggian. The Mayflower merupakan serviced apartment berbintang 5 di kawasan Sudirman, Jakarta Pusat, tepatnya berlokasi di  Sudirman Plaza - Jalan Jenderal Sudirman, Kav. 76 - 78, Sudirman, Jakarta Pusat. The Mayflower, Jakarta - Marriott Executive Apartments (sumber marriott.com)The Mayflower, Jakarta - Marriott Executive Apartments (sumber marriott.com)

5. Hotel Borobudur Jakarta
Hotel dengan jacuzzi pribadi di Jakarta ini dapat menjadi pilihan menginap di akhir pekan. Hotel Borobudur berada di lokasi yang sangat strategis, dekat dengan beberapa pusat perbelanjaan dan tempat bersejarah di sekitar hotel, seperti Monumen Nasional hingga Museum Taman Prasasti.  Selain memiliki fasilitas jacuzzi yang mewah, di sini juga tersedia berbagai fasilitas olahraga, restoran, taman, hingga Butterfly Dome untuk melihat kupu-kupu. 

Baca Juga : 10 DESTINASI LIBURAN SELAMA PANDEMI DI JAKARTA & SEKITARNYA

Hotel Borobudur Jakarta (sumber booking.com)Hotel Borobudur Jakarta (sumber booking.com)

6. The Ritz-Carlton
Berikutnya, pilihan hotel dengan jacuzzi terbaik di Jakarta adalah The Ritz-Carlton. Hotel di kawasan Mega Kuningan Jakarta Selatan ini memiliki fasilitas  mewah, termasuk jacuzzi outdoor pada “Spa Terrace” pada  kamar suite. Hotel ini berada di Jl. DR. Ide Anak Agung Gde Agung Kav.E.1.1 No. 1, Mega Kuningan, Jakarta Selatan, DKI Jakarta, Kuningan, Setiabudi. Kolam Renang dengan Fitness View (sumber ritzcarlton.com)Kolam Renang dengan Fitness View (sumber ritzcarlton.com)

7. Verse Luxe Hotel
Verse Luxe Hotel merupakan salah satu hotel dengan jacuzzi pribadi di Jakarta yang bisa membuat kamu betah. Kamar-kamarnya didesain secara estetik.  Hotel ini dekat dengan pusat perbelanjaan seperti Plaza Indonesia dan Sarinah Thamrin. Hanya perlu waktu berjalan kaki kurang dari 10 menit untuk ke tempat-tempat tersebut.Verse Luxe Hotel (sumber booking.com)Verse Luxe Hotel (sumber booking.com)

8. Century Park Hotel 
Hotel dengan fasilitas jacuzzi ini berada di kawasan bisnis Senayan Jakarta. Lokasinya persis  berseberangan dengan pintu masuk ke Gelora Bung Karno. Dari hotel ini cukup berjalan kaki untuk ke mal FX Sudirman dan Plaza Senayan.  Selain dilengkapi dengan fasilitas jacuzzi, beberapa kamar juga punya dapur dan area tempat duduk yang terpisah dari kamar tidur. Tersedia fasilitas olahraga seperti lapangan tenis, kolam renang, dan fitness centre. Hotel ini juga cocok buat staycation bersama keluarga. 

Baca Juga : 5 REKOMENDASI HOTEL YANG INSTAGRAMABLE DI BOGOR

Century Park Hotel (sumber hotels.com)Century Park Hotel (sumber hotels.com)

9. Hotel Mulia Senayan
Masih di kawasan Senayan,  salah satu pilihan  hotel dengan fasilitas jacuzzi yang bisa kamu coba adalah Hotel Mulia Senayan. Berada di pusat kota, Hotel Mulia Senayan juga memanjakan tamu yang menginap yang fasilitas jacuzzi outdoor lengkap dengan kolam renang yang cukup luas. Hotel ini berada di Jalan Asia Afrika Senayan, Kebayoran Baru, Senayan, Jakarta.Hotel Mulia Senayan (sumber booking.com)Hotel Mulia Senayan (sumber booking.com)

10. Merlynn Park Hotel
Jacuzzi yang tersedia di Merlynn Park Hotel memang tidak terlalu besar, tetapi kamu bisa berendam sambil mendengarkan musik favoritmu di sini. Selain itu, hotel ini juga menyediakan fasilitas pusat kebugaran. Hotel ini berlokasi di  Jl. K.H.Hasyim Ashari 29-31, Gambir, Petojo Utara, Jakarta Pusat.Merlynn Park Hotel (sumber booking.com)Merlynn Park Hotel (sumber booking.com)

Related Blogs

10 Fasilitas Kamar Hotel untuk Tamu dan Fungsinya

Fasilitas kamar hotel menjadi salah satu hal yang perlu diperhatikan sebelum melakukan reservas

10 Hotel di Pangandaran Dekat Pantai yang Terbaik

Menikmati suasana pantai tidak harus pergi ke Pulau Dewata karena anda bisa memilih hotel dekat

10 Kuliner Khas Surabaya yang Wajib Kamu Coba

Surabaya memang dikenal sebagai kota pahlawan yang terletak di Jawa Timur. Namun, tidak hanya t

9 Destinasi Tempat Wisata Hits di Madura

Madura bukan hanya terkenal akan produksi garamnya yang melimpah atau satenya yang lezat. Namun